ahmad412. Diberdayakan oleh Blogger.

Sudahkah Anda Bersyukur???

Bersyukur..
Kata yang sangat mudah untuk di ungkapkan tapi sangat sulit untuk di lakukan.
Bersyukur..
sangat mudah untuk menyarankan orang lain untuk melakukan itu..
Tapi apakah diri kita sendiri sudah bersyukur dengan baik??
Memang tidak mudah untuk bersyukur, tapi akan lebih sulit jika kita tidak melakukannya dari sekarang..
Allah telah memberikan banyak sekali anugrah dan nikmatNya kepada hamba-Nya, namun sangat banyak hambaNya yang tidak pernah untuk bersyukur kepadaNya.
"Para jin itu membuat untuk Sulaiman apa yang dikehendakinya dari gedung-gedung yang tinggi dan patung-patung dan piring-piring yang (besarnya) seperti kolam dan periuk yang tetap (berada di atas tungku). Bekerjalah hai keluarga Daud untuk bersyukur (kepada Allah). Dan sedikit sekali dari hamba-hambaKu yang berterima kasih." (QS. Saba';34)
Alasan manusia biasa seperti kita ini untuk tidak bersyukur ialah karena memang manusia memiliki sifat tidak pernah puas akan sesuatu yang di capainya, atau tidak pernah puas untuk menerima sesuatu khususnya yang bersifat material atau harta.

"Allah-lah yang menjadikan malam untuk kamu supaya kamu beristirahat padanya; dan menjadikan siang terang benderang. Sesungguhnya Allah benar-benar mempunyal karunia yang dilimpahkan atas manusia, akan tetapi kebanyakan manusia tidak bersyukur". (QS. Al-Mu'min;40)
Tetapi tahukah kamu bahwa Tuhan memberikan sifat tidak pernah puas tersebut untuk menguji kita, untuk mengetes kita apakah kita layak untuk masuk kedalam Surga-Nya yang kekal abadi??
Tahukah kamu Tuhan tidak ingin hambaNya menjadi orang yang serakah dan tidak tau berterima kasih??
Telah banyak sekali nikmat yang kita peroleh, tanpa kita sadari diri kita adalah orang yang sangat sangat beruntung tapi dalam kenyataannya lebih banyak berkeluh kesah daripada bersyukur.
Cobalah anda ingat-ingat kapan terakhir kali anda bersyukur?? Susah untuk mengingatnya??
Tapi kapan terakhir kali anda mengeluh?? setiap hari?? Setiap jam??
Janganlah pernah menyalahkan Allah..
Sudahkan anda bersyukur??



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: